Resep Masakan Rajungan Kare Nikmatnya Bumbu Rempah hingga suapan terakhir, tentunya sobat kuliner banyak yang mengemari masakan seafood khususnya untuk kepiting atau rajungan, walau dimakannya agak sedikir susah tapi rasanya sangat nikmat, pada resep rajungan kare yang saya bagikan kali ini tidak susah membuatnya yang terpenting ada rajungannya, santan dan bumbu dapur rumahan.
Kepiting memiliki rasa dasar yang sedikit asin dan gurih sehingga cocok jika diolah menjadi beberapa jenis olahan masakan, tentunya menikmati masakan rajungan juga tidak terlalu sulit karena banyak sekali yang menjual baik dengan harga ekonomis mau pun yang sekelas restoran, berikut ini bahan utama dan cara memasak Rajungan Kare Nikmatnya Bumbu Rempah ala saya.
Resep Membuat Rajungan Kare Nikmatnya Bumbu Rempah sudah selesai, untuk mendapatkan santan yang lebih kental sebaiknya memakai 3 bungkus kara tapi hati-hati nanti badan gampang melar karena makannya nambah hehehe :D, selamat mencoba!🍳 Cara Membuat Rajungan Kare Bumbu Rempah Nikmat Special
Bagi kalian yang menyenangi masakan laut bisa mencoba resep sederhana dari saya dirumah sebagai variasi dalam memasak rajungan atau kepiting yang biasanya lebih sering dimasak dengan saus padang dan saus tiram.Rajungan Kuah Kare Nikmatnya Bumbu Rempah |
Kepiting memiliki rasa dasar yang sedikit asin dan gurih sehingga cocok jika diolah menjadi beberapa jenis olahan masakan, tentunya menikmati masakan rajungan juga tidak terlalu sulit karena banyak sekali yang menjual baik dengan harga ekonomis mau pun yang sekelas restoran, berikut ini bahan utama dan cara memasak Rajungan Kare Nikmatnya Bumbu Rempah ala saya.
Bahan Utama Membuat Rajungan Kare Bumbu Rempah Enak
- 1 kg, rajungan
- 1 bungkus, santan instan larutkan dengan 500 ml air
- 3 sdm, minyak goreng
- 1 batang, serai
- 2 lembar, daun jeruk
- 10 buah cabe merah keriting
- 5 siung bawang putih
- 8 siung bawang merah
- 1 sdm ketumbar
- 1/4 sdt jinten
- 2 ruas, lengkuas
- 1 ruas, kencur
- 4 ruas, kunyit
- 1/4 sdt pala
- 4 butir kemiri
- garam dan gula, secukupnya
Langkah Memasak Rajungan Santan Kare Bumbu Rempah
- Rebus rajungan sampai keluar kaldunya. lalu sisihkan.
- Panaskan minyak dalam wajan secukupnya. Lalu tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan serai yang sudah dimemarkan serta daun jeruknya.
- Tambahkan santan ke bumbu tumis, aduk hingga merata.
- Masukkan rajungan rebus beserta air kaldunya.
- Masak hingga mendidih dan bumbu meresap kedalam rajungan lalu angkat, siap dihidangkan.