Resep Mie Ayam Yamin Kecap Asin - Masakan mie selalu jadi favorit setelah nasi, pada resep yang kali ini akan dibuat juga tidak terlalu susah atau rumit karena hanya menggunakan bahan mie dan ayam untuk topingnya, walau sederhana dalam pembuatannya namun hasilnya tetap enak dan lezat apa lagi kalau sudah bisa membuat mie basah sendiri, mie ayam yaminnya bakal lebih mantap lagi hasilnya.
Resep mie ayam kali ini saya memakai mie basah yang agak besar, bisa juga diganti dengan mie telor yang banyak dijual, Mie Ayam Yamin Kecap Asin tidak memakai kuah jadi sangat simpel membuatnya karena ayamnya hanya ditumis dan juga tidak butuh waktu lama, jika sobat ingin mencoba membuat Pangsit Mie Yamin Kecap Asin, berikut ini bahan dan cara membuatnya!
🍜 Cara Membuat Mie Ayam Yamin Kecap Asin
Tentunya sobat sudah sering kan mencicipi kuliner ini, mie ayam memiliki banyak variasi, diantaranya ada mie ayam jamur, ceker, mie ayam vegan, bakso dan kuahnya pun ada yang kental dan encer, semua bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.Mie Ayam Yamin Kecap Asin |
Resep mie ayam kali ini saya memakai mie basah yang agak besar, bisa juga diganti dengan mie telor yang banyak dijual, Mie Ayam Yamin Kecap Asin tidak memakai kuah jadi sangat simpel membuatnya karena ayamnya hanya ditumis dan juga tidak butuh waktu lama, jika sobat ingin mencoba membuat Pangsit Mie Yamin Kecap Asin, berikut ini bahan dan cara membuatnya!
Bahan utama membuat mie pangsit yamin dengan toping ayam kecap asin
- mie basah yang agak besar, yang biasa juga bisa
- 1 potong, daging ayam yang dipotong kotak-kotak kecil
- 2 siung, bawang putih
- minyak bawang
- bawang goreng
- daun bawang, buat taburan
- kecap asin
- garam
- gula
- air
Langkah Membuat Mie Ayam Yamin Rumahan
- Buat daging ayam dibersihkan dari tulang, lalu dipotong kotak.
- Bawang putih ditumis hingga, lalu tambahkan daging ayam, kasih kecap asin, air secukupnya agar bumbu cepat meresap kedaging ayam, beri garam, gula lalu aduk merata dan masak hingga matang dan sisihkan.
- Mie di rebus, sambil menunggu siapkan bumbunya
- Siapkan mangkuk beri 1 sdm minyak bawang, sedikit kecap asin, dan lada bubuk
- Masukan mie kemudian diaduk sampai rata. Beri toping ayam, daun bawang serta taburi dengan bawang goreng